Pages

Monday, March 5, 2012

Arung Jeram Banten

Sungai Ciberang berada di Kabupaten Lebak, Propinsi Banten. Sebuah lokasi yang masih belum terjamah ibarat gadis manis dalam hutan bunga.
Namun belakangan, Sungai Ciberang ini mulai dijajaki sebagai kawasan wisata petualangan air, dalam hal ini adalah arung jeram. Tujuannya agar menjadi daya tarik dan menjadi alternatif wisata petualangan arung jeram yang selama ini tenar di Sukabumi, Jawa Barat.
Arung Jeram Banten: Arung Jeram di Sungai Ciberang
Memiliki lebih dari 15 jeram menantang untuk diarungi dengan jarak arung sekitar 8 km dengan waktu tempuh sekitar 2 jam, dengan berakhir di Kampung Leuwi Bujal Cipanas, Lebak. Namun Sungai Ciberang tidak hanya menghadirkan olahraga arung jeram, dengan dikelilingi panorama alam Gunung Halimun yang sejuk memberikan kesegaran harmoni udara bagi pengunjungnya. (Disbudpar Banten)
(No) flashback
Keberadaan Ciberang sebagai wisata petualangan barulah diseriusi pada 2007 kemarin. Hal ini lantaran adanya investor yang mau melirik dan berani menanamkan modal di sana.
Arung Jeram Banten
Seiring dengan perkembangan waktu, maka jalur-jalur sungai yang terdiri dari bebatuan dan tebing-tebing terjal menantang pun mulai dibersihkan agar menarik perhatian para penikmat arung jeram.
Fasilitas pendukung seperti resort, saung-saung, mushola, toilet, dan fasiltas lainnya pun mulai perlahan dibangun.
Arung Jeram Banten
Lokasi tepatnya wisata ini berada terletak di Kampung Muhara, Desa Ciladaeun, Kecamatan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Dapat ditempuh dari Jakarta via Balaraja sekitar 100 km atau 80 km dari kota Serang via Pandeglang dan Rangkasbitung.
Present
Sesampainya di kawasan wisata yang diresmikan Gubernur Banten Hj. Ratu Atut Chosiyah ini dapat langsung mendaftarkan diri atau lebih dahulu booking. Namun sayang, sebagai lokasi wisata, belum banyak muncul gerai makanan ataupun produk kerajinan masyarakat setempat.
Arung Jeram Banten
Bagi pemula, akan diberikan beberapa pengetahuan dasar tentang berarung jeram dengan tiap perahu ditumpangi empat orang. Setelah diberikan pengetahuan dasar, perjalanan menyusuri Sungai Ciberang yang membelah Kabupaten Lebak dan merupakan salah satu anak hulu sungai Ciujung pun dimulai. Lintasan yang dipakai untuk arung jeram hanya sekitar 10 km. (Okezone Travel)
Meski suara airnya menggemuruh, tetapi suasana khas pegunungan dan pedesaaan yang eksotis ditambah dengan ramah tamah warga sekitarnya, menjadikan Ciberang pilihan tersendiri bagi penikmat petualangan.
Arung Jeram Banten
Terik matahari menyengat tubuh tidak terasa karena perjalanan selama berarung jeram terasa lepas dan penuh kejutan. Menyusuri Sungai Ciberang berakhir di ujung bendungan yang sudah tak lagi terpakai. Oleh pengelola arung jeram, disediakan angkutan umum untuk mengangkut kembali ke lokasi peristirahatan.
Menyusuri lintasan arung jeram Sungai Ciberang yang penuh bebatuan dan airnya masih jernih seperti melintasi hutan yang belum tersentuh praktik pembalakan liar. Kendati harus diakui, beberapa perbukitan dipenuhi rimbunan pepohonan besar yang tumbuh secara alami telah ditebangi masyarakat dan hasilnya akan dijual ke sejumlah kota di Serang, Tangerang, Bogor maupun Jakarta.
Nah, bagi penikmat arung jeram silakan datang ke Ciberang untuk menguji nyali dan adrenalin. Jangan khawatirkan soal keamanan, karena memang di sini disediakan para pemandu-pemandu jeram yang berpengalaman dan tergabung dalam Forum Arung Jeram Indonesia (FAJI).

No comments:

Post a Comment